Cara Setting Router Speedy TTP Link D-W8961N dan Huawei HG8245A

Pengguna produk internet Telkom Speedy akan diberikan modem wireless ADSL router TP-Link TD-W8961N. Fungsi alat tersebut adalah menjadi gateway internet di rumah atau warnet. Begitupun saat konsumen berlangganan Indihome akan mendapatkan modem wireless FO (fiber optic) tipe Huawei HG8245A. Lalu bagaimana cara setting router Speedy misalnya untuk mengganti nama WiFi atau mengganti password WiFi.


Router TD-W8961N adalah sebuah perangkat lengkap untuk keperluan jaringan internet pelanggan. Menggunakan alat ini pelanggan bisa menikmati sambungan hingga 4 perangkat yang terhubung lewat kabel LAN dengan kecepatan akses maksimal 300 Mbps. Pelanggan pun bisa mengkoneksikan berbagai perangkat wireless misalnya laptop, smartphone, tablet dan perangkat lain yang memiliki fitur wifi.

Cara setting router Speedy yang pertama mesti diketahui adalah IP Address dari router tersebut. Caranya dengan klik ikon monitor komputer di sebelah kanan bawah, selanjutnya klik pada opsi "Open Network and Sharing Center". Lanjut dengan mengklik opsi "Local Area Connection" dan kemudian klik "Details". Dari halaman yang ditampilkan, cek di parameter IPv4 Default Gateway. Misalnya terlihat nilai "192.168.1.254", itulah IP Address dari modem router yang digunakan.

Lanjut dengan mengetikkan angka IP Address tersebut ke address bar di browser yang biasa digunakan. Setelah halamannya terbuka, selanjutnya masuk dengan mengetikkan username dan password. Username dan password default untuk modem Telkom biasanya adalah admin. Atau username : support dengan password : theworldinyourhand.

Sesudah sukses login, berikutnya klik pada tab "Interface Setup" dan klik "Wireless". Lanjut dengan memilih opsi "Activated" untuk Access Point. Lalu ketikkan nama WiFi access point yang dikehendaki di kolom SSID. Nama tersebut akan terlihat di laptop atau smartphone yang mengakses wifi dari modem router Telkom ini. Klik pada opsi "WPA2-PSK" untuk Authentication Type. Ketikkan kombinasi password WiFi yang dikehendaki di kolom Pre-Shared Key. Dan akhiri dengan mengklik tombol Save.

Sementara cara setting router Huawei HG8245A Indihome kurang lebih hampir sama dengan cara di atas. Pertama adalah melihat IP Address dari modem router Huawei Indihome tersebut. Setelah diketahui, ketikkan angkanya di browser. Untuk username password default dari router HG8245A ini adalah, username : Admin (karakter A huruf besar) sementara password : admin. Bila salah maka bisa mengisikan, username : admintelecom dan password : telecomadmin.

Sesudah berhasil login maka langsung saja klik pada tab "WLAN". Berikutnya untuk kolom SSID name ketikkan nama WiFi access point sesuai keinginan. Lalu untuk parameter Authentication Mode ganti dengan "WPA2 PreSharedKey". Untuk parameter Encyption Mode ganti dengan "TKIP&AES". Untuk parameter WPA PreSharedKey ketikkan password wifi sesuai dengan yang diinginkan setidaknya 8 karakter. Terakhir klik pada tombol Apply untuk menyimpan pengaturan yang telah dilakukan. Cek dengan mencoba mengakses jaringan Wifi tersebut menggunakan username dan password baru.

Lebih baru Lebih lama