Cara Setting Modem Huawei Speedy

Cara setting modem Huawei Speedy tipe HG8245A tak butuh proses rumit. Kebanyakan yang memakai jenis modem Speedy tersebut yaitu pelanggan jaringan fiber optic (FO). Setelah modem terkoneksi ke komputer, lakukan pengaturan sesuai dengan penjelasan berikut ini. Mula-mula jalankan browser di komputer dan pada Address Bar ketikkan IP Modem di alamat : 192.168.100.1.


Halaman login akan terbuka yang meminta memasukkan username dan password yang diperoleh dari Telkom sebagai pelanggan Speedy. Halaman WAN Configuration akan ditampilkan untuk mengatur parameter Port WAN (wide area network). Ada dua parameter WAN yang harus diatur yaitu 1_VOIP_INTERNET_R_VID_100 dan 2_INTERNET_R_VID_200.

Klik pada 1_VOIP_INTERNET_R_VID_100 dan pada halaman selanjutnya klik pada New untuk membuat konfigurasi baru. Berikan tanda centang pada "Enable WAN", lalu "Encapsulated Mode" pilih PPPoE. Untuk "Protocol Type" pilih IPv4 ; untuk "WAN Mode" pilih Route WAN ; untuk "Service Type" pilih Internet. Berikan centang pada "Enable VLAN" lalu "VLAN ID" diisi dengan 200. Untuk "802.1p Policy" pilih Use the Specified value dan untuk "MRU" diisi dengan angka 1492. Untuk "Username" dan "Password" diisi sesuai dengan yang diberikan oleh pihak Telkom. "Binding Options" berikan tanda centang pada LAN3 dan LAN4. Dan terakhir klik pada tombol Apply.

Untuk konfigurasi 2_INTERNET_R_VID_200 pun hampir sama yaitu dengan klik New dan mengisi beberapa parameter berikut ini. Berikan tanda centang pada "Enable WAN", lalu "Encapsulated Mode" pilih IPoE. Untuk "Protocol Type" pilih IPv4 ; untuk "WAN Mode" pilih Route WAN ; untuk "Service Type" pilih Voice Internet. Berikan centang pada "Enable VLAN" lalu "VLAN ID" diisi dengan 100. Untuk "802.1p Policy" pilih Use the Specified value dan untuk "MTU" diisi dengan angka 1500. "Binding Options" berikan tanda centang pada LAN2. Untuk "IP Acquisition Mode" pilih DHCP dan berikan tanda centang pada "Enable NAT". Dan terakhir klik pada tombol Apply.

Berikutnya klik pada menu Voice untuk melakukan pengaturan telepon supaya aktif. Dari halaman yang terbuka lakukan pengaturan dengan mengisikan pada Address of Primary Proxy Server dengan 10.0.0.10 atau 10.0.0.40 bila angka yang pertama tak berhasil. Untuk Home Domain isikan dengan telkom.net.id dan untuk Signalling Port pilih 1_VOIP_INTERNET_R_VID_100.

Registration Username isikan dengan nomor telepon Telkom yang digunakan dengan menambahkan kode negara +62. Lalu untuk Username dan Password adalah sesuai dengan yang diberikan pihak Telkom. Terakhir klik pada tombol Apply. Cara setting modem Huawei Speedy dianggap selesai dan semestinya koneksi internet dan telepon sudah bisa digunakan. Akan tetapi bila tidak berhasil, lakukan restart modem dengan menekan tombol Power.
Lebih baru Lebih lama